SOFTWARE AKUNTANSI ATAU EXCEL? MANA YANG LEBIH BAIK UNTUK BISNIS KAMU?

Membuat laporan keuangan merupakan suatu kewajiban yang dilakukan baik untuk bisnis dalam skala besar maupun kecil. Hal ini dikarenakan melalui laporan keuangan segala biaya dan pendapatan dalam menjalankan bisnis akan terlihat dengan baik. Laporan keuangan adalah laporan yang berisi data informasi mengenai kondisi kesehatan keuangan dan tingkat kinerja suatu badan usaha baik dalam skala besar maupun kecil. Dalam membuat laporan keuangan biasanya kamu dapat menggunakan software akuntansi ataupun dengan menggunakan excel. Namun, dalam proses pembuatan laporan keuangan manakah yang lebih baik antara software akuntansi dan excel?

Membuat laporan keuangan dengan excel

Apa kamu termasuk owner yang masih menggunakan excel untuk membuat laporan keuangan? Sebagian besar para owner masih percaya dan menganggap dengan menggunakan excel proses pembuatan laporan keuangan akan menjadi cukup mudah, mulai dari awal pencatatan hingga terbentuknya laporan keuangan. Dalam excel terdapat fitur-fitur pendukung agar setiap transaksi yang tercatat dapat dihitung dengan baik. Sebelum kamu mencatat setiap transaksi ke dalam excel, kamu harus membuat rumus-rumus agar transaksi yang tercatat akan otomatis terakumulasi dengan baik tanpa harus menggunakan kalkulator. Rumus yang dibuat pun harus sesuai dengan setiap transaksi yang tercatat dan rumus yang sudah dibuat harus diingat dengan baik agar tidak lupa. Kamu juga harus membuat beberapa data excel seperti data aset, data penjualan, data pembelian dan lain-lainnya secara terpisah agar tidak terjadi kekeliruan. Catat setiap transaksi pada data excel yang sudah dibuat sesuai dengan bukti pembayarannya. Dalam pembuatan invoice pun harus dilakukan secara manual karena excel tidak bisa secara otomatis membuat invoice. Lalu apa yang akan terjadi jika transaksi bisnis kamu mempunyai lebih 100 – 200 transaksi atau bahkan lebih yang harus kamu catat dan hitung? Tentunya kamu harus cermat dan mencatat setiap transaksi satu per satu agar tidak terjadi kesalahan. Hal ini pun akan menyita banyak waktu dalam proses pencatatan, jika terjadi kesalahan sedikit kamu harus mengkroscek data satu per satu agar bisa memperbaikinya. Terbatasnya sumber akses dalam menggunakan excel membuat laporan keuangan akan sulit dibuat sesuai dengan periode yang sudah ditentukan. Tidak sedikit pelaku bisnis yang harus mengeluarkan biaya yang cukup besar untuk membuat laporan keuangan dengan menggunakan excel. Resiko kehilangan data yang sudah dibuat dengan menggunakan excel biasanya sering terjadi baik secara sengaja ataupun tidak sengaja. Jika kamu mempunyai berbagai cabang bisnis yang tersebar di berbagai kota, kamu pasti akan kerepotan dalam membuat laporan keuangannya. Kamu harus menghubungi cabang bisnis kamu untuk segera data keuangan cabang bisnis kamu. Kendala dalam pengiriman data pun tidak dapat dihindari baik itu kesalahan dalam penginputan data keuangan atau kendala dalam pengiriman data keuangan dan hal ini akan menyita banyak waktu. Menggunakan excel memang dapat membantu kamu dalam membuat laporan keuangan. Namun perlu kamu pertimbangkan lagi untuk menggunakan excel secara terus-menerus, hal ini dikarenakan kekurangan excel yang mempengaruhi dalam proses pembuatan laporan keuangan. Kamu harus menggunakan sesuatu yang dapat membantu kamu dalam membuat laporan keuangan secara cepat, akurat dan tepat.

Membuat laporan keuangan dengan software akuntansi

Seperti yang sudah dijelaskan di atas membuat laporan keuangan dengan excel memiliki beberapa kekurangan dan resiko yang tidak boleh dianggap sepele. Walaupun masih ada owner bisnis yang memakai excel untuk membuat laporan keuangan akan tetapi banyak owner bisnis yang sudah mulai beralih menggunakan software akuntansi karena dianggap memiliki banyak kemudahan dalam proses pembuatan laporan keuangan.  Pada era digital seperti sekarang, kita dituntut untuk melakukan sesuatu dengan cepat dan akurat tanpa harus menyita banyak waktu. Dengan menggunakan software akuntansi, kamu tidak perlu lagi harus mencatat setiap transaksi tetapi kamu hanya perlu duduk manis didepan laptop atau komputer lalu menginput setiap transaksi. Dalam software akuntansi pun terdapat tools yang dapat membantu kamu dalam membuat laporan keuangan. Kamu tidak perlu lagi harus membuat data keuangan bisnis kamu secara satu per satu, dengan menggunakan software akuntansi kamu dapat menginput berbagai data keuangan bisnis kamu. Proses menghitung setiap transaksi dilakukan secara otomatis tanpa perlu lagi membuat rumus atau menghitung menggunakan kalkulator. Lalu bagaimana jika kamu mempunyai cabang bisnis di beberapa kota? Kamu tidak perlu khawatir lagi, sudah ada berbagai software akuntansi yang dapat terkoneksi dengan cabang bisnis kamu. Dengan software akuntansi, karyawan yang ada dicabang bisnis hanya perlu menginput setiap transaksi secara berkala. Kamu hanya perlu memantau dan melihat perkembangan dari aktivitas keuangan cabang bisnis kamu secara real time.  Pilihkan software akuntansi yang cocok dengan bisnis kamu agar memudahkan dalam membuat laporan keuangan. Yang dapat menjamin keamanan data keuangan bisnis kamu dan dapat mengendalikan setiap kewenangan akses dalam membuat laporan keuangan. Carilah software akuntansi yang dapat membantu kamu dalam mendesain faktur dari setiap transaksi sesuai dengan yang kamu inginkan. Zahir Online merupakan software akuntansi atau aplikasi yang berpengalaman lebih dari 20 tahun dan dapat membantu kamu dalam menginput segala data-data atau informasi keuangan bisnis kamu agar terciptanya laporan keuangan yang cepat, tepat dan akurat. Berbagai keuntungan yang bisa kamu dapatkan dengan menggunakan Zahir Online salah satu diantaranya kamu dapat memantau laporan keuangan kamu secara berkala.  Bukan hanya itu, Zahir Online juga memiliki fitur yang dapat membantu kamu untuk memantau inventory antar cabang dan menjamin keamanan data keuangan bisnis kamu. Zahir Online juga sudah dipakai oleh ribuan perusahaan dan kamu juga akan mendapatkan layanan customer care serta pelatihan. Cukup dengan 1 kali klik, kamu akan mendapatkan informasi detail mengenai Zahir Online dan juga FREE TRIAL-nya: https://www.zahironline.com/ Tunggu apa lagi…  Hanya dengan 1 kali klik semua masalah bisnis kamu akan terpecahkan dan dapatkan FREE TRIAL-nya. Sumber: https://konsultanmanajemenautopilot.com/2017/11/20/perbedaan-kemampuan-software-akuntansi-online-vs-rumus-excel-dalam-membuat-laporan-keuangan/ https://konsultanmanajemenautopilot.com/2017/11/20/perbedaan-kemampuan-software-akuntansi-online-vs-rumus-excel-dalam-membuat-laporan-keuangan/ https://pengusahamuslim.com/3787-saatnya-beralih-dari-manual-ke-software-akuntansi.html
Facebook Comments
Bagikan artikel
Artikel Terbaru
suplychain
Supply Chain Adalah: Definisi, Fungsi, Manfaat dalam Bisnis
Download Artikel Supply chain adalah...
2
Konsultan Adalah: Pengertian dan Perannya dalam Bisnis Anda
Download Artikel Saat memulai atau...
Gambar WhatsApp 2024-02-13 pukul 14.01
4 Metode Depresiasi: Rumus, dan Contohnya
Download Artikel Jika Anda pernah...
invoice
Apa Itu Invoice? Perbedaannya dengan Nota dan Kuitansi
Download Artikel Apa itu Invoice?...
branding
Branding Identity Adalah: 7 Cara Membuatnya dan Contoh Bisnis
Download Artikel Jika Anda memiliki...
Artikel Terkait

Kelola invoice, inventory, keuangan dalam satu aplikasi, Monitor bisnismu kapan saja dimana saja.

Zahir Berpengalaman 27 Tahun membantu lebih dari 100.000 Bisnis untuk bertumbuh